Tips Menarik Seputar Dapur Part 2

          Yuhuu... Mami Berbagi kembali lagi dengan tips dan trik seputar memasak di dapur. Melanjutkan tips yang kami bagikan sebelumnya, kami akan memberikan wawasan baru nih seputar masalah masak memasak dan trik di dapur. Langsung saja kami bagikan tips dan triknya...

1. Mencegah beras agar tidak berkutu
 
Bahan Dapur yang Dapat Dimanfaatkan Untuk Mencegah Beras Berkutu

Caranya :
-  Taruhlah kayu manis batangan pada tempat penyimpanan beras.
-  Anda juga bisa menaruh plastik berisi bubuk kopi yang sedikit diberi lubang di tempat penyimpanan beras
- Selain itu, anda juga bisa memakai daun pandan/daun salam/daun jeruk yang sudah kering dalam wadah penyimpanan beras

2. Menghilangkan rasa panas di tangan karena cabe dan mencegah cabe meletup saat digoreng


Mengiris Cabai

Caranya :
- Saat memotong cabe, seringkali tangan kita terasa panas. Ada cara termudah untuk menghilangkannya, Setelah mencuci tangan beberapa kali sampai bersih, coba masukkan tangan ke dalam beras, benamkan dan remas-remas sebentar. Tangan Anda tidak akan terasa panas lagi.
- Ketika menggoreng cabe, jangan lupa potong atau lukai terlebih dahulu ujung cabe agar cabe tidak meletup. Saat menggoreng, gunakan sedikit minyak agar tidak meletup dan selalu gunakan api kecil agar cabe tidak mudah gosong dan matang sempurna.

3. Agar santan tidak mudah pecah saat dimasak



Cara Tepat Memasak Makanan Bersantan

Caranya :
- Masak santan dengan api kecil. Suhu api yang terlalu tinggi bisa membuat santan pecah dan tidak bisa tercampur dengan bahan lainnya
- Jangan pernah meninggalkan santan saat merebusnya. Harus terus diaduk supaya tetap solid dan rasanya makin lezat. Selama proses memasak aduk-aduklah menggunakan spatula untuk mencegahnya pecah.
- Lebih baik lagi kalau santan dimasukkan pada akhir proses memasak, ditunggu mendidih sebentar lalu matikan
- Kalau Anda menggunakan santan dalam bentuk pasta atau vla, campurkan dulu dengan air dan sedikit tepung maizena. Aduk-aduk baru tuangkan ke dalam masakan

4. Membersihkan gelas agar kembali bersih dan mengkilap

Membersihkan Gelas Dengan Mudah

Caranya :
- Gosokkan baking soda pada gelas, bilas bersih.
- Anda juga bisa menggunakan campuran cuka dan air dengan perbandingan 1:1. Dengan larutan ini, rendam gelas atau cangkir yang kusam selama 12 jam. Baru setelah itu, bilas hingga bersih dan keringkan.

Lihat Juga Tips Menarik Seputar Dapur Part 1

5. Agar ayam tidak mudah basi saat difreezer

Mengawetkan Ayam Dengan Cara Yang Mudah

Caranya : Setelah dicuci bersih, taburkan garam pada daging ayam tersebut kemudian simpan dalam wadah tertutup dan simpan di freezer. Hal ini bertujuan agar daging ayam tersebut tetap segar dan lebih renyah ketika dimasak. Jika menyimpan daging di freezer, pastikan daging tidak keluar masuk freezer berulangkali, karena hal ini bisa membuat bakteri berkembangbiak. Sebaiknya potong-potong dulu dagingnya sesuai dengan perkiraan kebutuhan per tiapkali masak dan simpan di plastik kecil-kecil secara terpisah, sehingga ketika akan mengambil, bisa ambil seperlunya saja

6. Mengusir bau tidak enak di kulkas

Menghilangkan Bau Tidak Sedap di Lemari Es

Caranya :
- Letakkan bubuk kopi dalam wadah yang terbuka. Selanjutnya, wadah berisi kopi tersebut bisa diletakkan di salah satu sudut kulkas. Bubuk kopi mampu menyerap bau tak sedap pada kulkas. Untuk hasil yang maksimal, gantilah bubuk kopi setiap 2 minggu sekali dengan yang baru.
- Anda juga bisa menggunakan air perasan lemon pada wadah terbuka. Kemudian wadah tersebut siap disimpan di salah satu sudut kulkas.

7. Menghilangkan ulat dan binatang kecil pada sayuran

Menghilangkan Binatang dan Ulat Pada Sayuran
 Caranya : Saat mencuci kangkung, selada air atau genjer serta brokoli dan kembang kol jangan lupa saat bilasan pertama bubuhkan sesendok garam lalu diamkan sejenak agar binatang-binatang kecil seperti  lintah, keong, ulat dan cacing air yang mungkin hidup dibatang dan daunnya mati. Sayuran dan buah – buahan ini sangat rentan terserang ulat. Itulah sebabnya sebelum makan sayur dan buah harus dicuci dulu sampai bersih. Hal ini dikarenakan larva ulat sering hinggap di buah dan sayur dan jika kamu tidak berhati – hati maka larva tersebut bisa tertelan .

8. Menghilangkan noda kunyit pada peralatan masak

Baking Soda, Cuka dan Lemon untuk Menghilangkan Noda Kunyit

Caranya :
- Untuk menghilangkan noda kunyit pada peralatan masak, Anda dapat menggunakan pembersih yang mengandung pemutih dengan tekstur berpasir.
- Atau buatlah pasta dari campuran baking soda dan sedikit air. Gosokkan pasta pada daerah yang terkena noda lalu bilas hingga bersih. Ulangi hingga noda menghilang.
- Cara lainnya, dengan mencampurkan cuka dengan perasan lemon/jeruk nipis. Oleskan pada noda kunyit secara perlahan agar noda tidak melebar. Cara ini lebih efektif jika noda bekas kunyit itu masih baru.
 
9. Agar daun dan bunga pepaya tidak pahit saat dimasak

 
Pohon Pepaya

Caranya :
- Remas-remas 150 gr daun dan bunga pepaya dengan garam, lalu diamkan selama 10 menit, kemudian bilas. Untuk daun pepaya, lihat sampai getahnya berkurang. Kemudian, rebus daun dan bunga pepaya tersebut bersamaan dengan 6 lembar daun jambu. Daun jambu disini berfungsi untuk menyerap rasa pahit dari daun dan bunga pepaya tersebut.
- Ada juga cara lain untuk menghilangkan rasa pahit daun dan bunga pepaya, yaitu dengan merebusnya bersama dengan daun singkong. Karena daun singkong juga ampuh untuk menghilangkan rasa pahit dari daun dan bunga pepaya tersebut. Tips ini juga berfungsi untuk menghilangkan rasa pahit pada pare.

10. Agar ikan tidak hancur dan lengket saat digoreng

Tips Menggoreng Ikan

Caranya :
- Pertama panaskan wajan. Gunakan wajan khusus untuk menggoreng, jangan menggunakan wajan yang biasa dipakai untuk menumis.
- Setelah wajan panas baru masukkan minyak. Memasukkan minyak saat wajan belum panas akan mempengaruhi pada bahan makanan yang kita goreng. Anda bisa menambahkan garam atau air jeruk nipis pada minyak yang sedang dipanaskan agar ikan yang digoreng tidak meletup.
- Gunakan minyak yang banyak, karena jika kita menggoreng ikan dengan minyak yang banyak, maka ikan yang kita goreng akan mengembang dan tidak akan menyentuh dasar wajan. Selain itu, dengan minyak yang banyak akan membantu ikan matang sempurna.
- Setelah minyak panas masukkan ikan, jangan membalik ikan jika sisi ikan yang dibagian bawah belum kering, karena ikan akan mudah hancur. Untuk ikan yang berduri lunak, sebelum ikan digoreng akan lebih baik jika anda mencelupkannya terlebih dahulu ke dalam telur yang sudah dikocok, agar ikan tersebut tidak mudah hancur dan lengket.

11. Cara agar nasi lebih tahan lama dan tidak mudah basi

Tips Menanak Nasi

Caranya :
- Pastikan anda sudah mencuci bersih beras yang akan dimasak. Dianjurkan untuk tidak menggunakan terlalu banyak air saat memasak nasi. Karena air yang terlalu banyak bisa menyebabkan nasi menjadi cepat basi.
- Jangan lupa menambahkan air lemon/jeruk nipis atau pandan dengan takaran tiap 1L beras tambahkan 1/2 buah air perasan jeruk lemon atau 2-3 helai daun pandan ke dalam wadah yang akan digunakan untuk memasak atau menanak beras. Selain membuat nasi tidak cepat basi, air lemon bisa membuat nasi jadi lebih putih dan mengkilap, dan daun pandan membuat nasi menjadi lebih harum dan gurih.

12. Mengasah pisau dengan gelas



Caranya :
- Siapkan pisau yang sudah kurang tajam dan gelas berbahan porselen atau keramik.
- Balik gelasnya, karena bagian bawah gelaslah yang akan digunakan untuk mengasah pisau anda yang kurang tajam tersebut.
- Asah pisaunya berkali-kali dan tekan sedikit sampai terlihat pisaunya sudah mulai tajam.

13. Menjernihkan minyak goreng yang sudah dipakai

Tips Menjernihkan Minyak Jelantah

Caraya :
- Anda bisa menyiapkan segenggam nasi. Padatkan nasi hingga keras setelah itu dimasukan kedalam penggorengan yang masih panas. Nasi tadi kemudian ditekan-tekan dan digoreng. Endapan akan menempel pada nasi dan minyak kembali jernih.
- Anda juga bisa menggunakan arang yang sudah dihaluskan, campur ke dalam minyak jelantah (bukan yang panas). Biarkan kurang lebih selama 5 menit kemudian disaring menggunakan kain.
- Selein itu, anda juga bisa menggunakan kentang. Caranya kupas dan potong kentang menjadi 4 bagian, kemudian masukkan ke dalam minyak jelantah yang sudah dipanaskan. Kotoran akan menempel di kentang, sehingga minyak akan kembali bersih.


---------------------------------------------------------------------------------------
-------------------------------------------------------------------------------------------------


 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Daftar dan Resep Kue Kering No Mixer No Oven Antigagal Part 1

Cara Mengatasi Rambut Rontok Dengan Tepat

Resep Makanan Khas Indonesia yang Populer dan Mendunia

Tips Menarik Seputar Dapur Part 1